Arsip Materi

Radio Dakwah Online

DIKLAT 2 BULAN CALON GURU TK ISLAM DAARUSSUNNAH YOGYAKARTA

Yayasan Daarussunnah Al-Islamy Yogyakarta insya Allah akan mengadakan pendidikan 2 bulan “Diklat Guru TK Islam”, yang terbuka bagi akhwat dan ummahat salafy baik yang telah berprofesi sebagai pengajar TK maupun bukan.

Tujuan:
– Insya Allah akan membekali peserta dengan materi secara intensif seputar pengelolaan dan pengajaran TK Islam, serta ilmu diniyah dalam pendidikan anak.
– Insya Allah lulusan diklat nantinya memiliki bekal dasar untuk merintis pendirian dan pengelolaan sebuah TK Islam.
– Insya Allah lulusan diklat nantinya memiliki bekal kemampuan mengajar anak-anak TK Islam.
– Lulusan diklat ini akan mendapat prioritas untuk menjadi pengajar di TK Islam Daarussunnah.

Mata Kuliah:
– Adab pendidik anak
– Adab belajar anak
– Manajemen TK Islam
– Kurikulum TK Islam
– Perkembangan anak didik
– Bimbingan dan konseling
– Profesi pendidik
– Praktek pengajaran membaca Al-Qur’an
– Micro teaching
– Pengamatan dan praktek kelas

Pengajar:
– Ustadz Abu Idris Enggar
– Ustadzah Ummu Umar Hilyah

Waktu & Jadwal Kuliah:
– Kuliah perdana : 14 April 2014
– Ujian akhir : 16 – 20 Juni 2014
– Kelulusan (pembagian sertifikat) : 21 Juni 2014
– Jadwal kuliah insya Allah silakan lihat gambar:

diklat

Syarat peserta:
– terbuka bagi akhwat maupun ummahat
– usia minimal 20 tahun
– sudah mengenal manhaj salaf
– melengkapi berkas pendaftaran

Biaya Pendidikan:
– biaya pendidikan gratis
– biaya penggandaan modul/diktat/kitab: Rp.25.000,-

Pendaftaran:
– waktu pendaftaran terakhir ditutup pada hari Ahad 13 April 2014
– mendaftar dengan datang langsung serta membawa berkas:
1. biodata ringkas dengan tulisan tangan (data diri, riwayat pendidikan, pengalaman ta’lim, motivasi mengikuti diklat)
2. fotokopi ijazah pendidikan terakhir (jika ada),
3. fotokopi KTP dan Kartu Keluarga
– membayar biaya penggandaan diktat Rp.25.000,-
– praregistrasi via SMS ke hp kontak person dengan format (lengkapi sendiri titik-titiknya):
“DAFTAR DIKLAT, nama…, usia…, alamat…”

Alamat Pendaftaran:
TK Islam Daarussunnah d/a Nitipuran No.285 Rt.8 Gg.Trajumas Dk.Sonosewu Yogyakarta.

Jika ada yang kurang jelas silakan hubungi kontak person: 087838 572 582 (akhwat) / 0852 2829 9340 (ikhwan) / 0274-6865450 (Yayasan). www.darussunnah.or.id

BAGI PESERTA DARI LUAR KOTA YOGYAKARTA:
– kapasitas tempat untuk peserta luar kota terbatas maksimal 5 orang saja
– tersedia tempat menginap seadanya di asrama madrasah
– biaya konsumsi ditanggung sendiri (urunan)
– wajib mentaati ketentuan asrama yang akan disampaikan via wawancara
– diantar jemput jika safar harus bersama mahrom
– mohon hubungi kontak person penyelenggara terlebih dahulu untuk mendapat kejelasan lebih lanjut.

(berhubung waktu pelaksanaan sudah dekat, mohon bantuannya untuk menyebarluaskan kepada saudara atau teman-teman khususnya yang domisili di Yogyakarta, semoga bermanfaat wa jazakumullahu khairan)

Leave a Reply

You can use these HTML tags

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>